APKLI Teken MoU Dengan Penyelenggara Umroh Terpecaya

Jakarta – Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKLI) melakukan kerjasama atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT indonesia Internasional Bisnis (PT IIB) di Kantor DPP APKLI Jalan Cempaka Putih No 3 Jakarta, (18/02/2019), guna mempermudah para PKL tanah air untuk umroh ke tanah suci

Dengan menggandeng travel Umroh dan Haji ini, APKLI  juga menawarkan program paket umrah murah dan terjangkau di seluruh tanah air dan dapat dicicil Rp5 juta dan pengurusannya juga melalui tabungan May Bank.

Hj Silvia Indriani selaku Direktur Utama PT IIB  menjelaskan kerjasama tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian PT IIB agar masyarakat Indonesia terhindar dari penipuan umrah yang kerap terjadi. Kerjasama ini di lakukan agar jemaah yang melakukan perjalan umroh nyaman dan aman.

“Alhamdullilah, sejak program paket umrah promo ini diluncurkan antusiasme masyarakat sangat baik.” katanya usai melakukan MoU Senin, (18/02/2019).

Ketua umum APKLI, Ali Mahsun M Biomed mnyambut baik dan sangat mendukung kerjasama program umroh antara APKLI dengan PT IIB

“Saya sangat mengapresiasi program ini mengingat program ini dapat membangun perekenomian melalui program PKL” ungkapnya.

Sementara itu, Tularman Kabul Wartino, Ketua DPP APKLI Kota Bekasi menambahkan, selain ke anggotanya, pihaknya juga akan mensosialisasikan program ini kepada masyarakat khususnya masyarakat Kota Bekasi pada umumnya. “Kami sangat mendukung,” tutupnya. (prima).

Pos terkait