Pemkot Bekasi Bareng TNI Pantau TMMD Ke-104 di Kelurahan Jatisari

Bekasi – Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono bersama Asisten Teritorial Panglima TNI, Mayor Jendral TNI George Elnandus Supit, Komandan Kodim 05/07 Kota Bekasi, pantau kegiatan TMMD ke 104 di kelurahan Jatisari Kecamatan Jati Asih Kota Bekasi, Selasa (19/03/2019).

Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang telah berlangsung ini, fokus pada perbaikan jalan dan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni di Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih. Dimana saat ini pengerjaanya sudah berjalan 100 persen.

Kegiatan TMMD yang berjalan selama sebulan ini, untuk pengerjaan perbaikan jalan di beberapa titik diantaranya, Jalan Haji Ibrahim RT 01/05, Jalan KH Utan RT 04/05, Jalan Mat Sani, Jalan Haji Omit, Jalan Musola Miftahul, Jalan terusan Bagol, jalan Haji Sakim, ini telah berjalan pengerjaanya 80 persen, dan juga prioritas pembangunan rutilahu warga.

Tri Adhianto pun berharap agar anggaran untuk kegiatan TMMD ini bisa lebih besar dari tahun sebelumnya, dan semakin meningkatnya kebersamaan antara pemerintah Kota dan Kodim 05/07 Kota Bekasi, serta peran masyarakat yang sukarela membantu pekerjaan ini supaya cepat selesai dalam pembangunannya, karena ini untuk kepentingan bersama juga, kita juga pasti akan meningkatkan baik itu dari sisi anggaran maupun kebersamaannya.

“Tadi ada juga masyarakat ikut menyumbangkan bibit pepaya calofornia, semoga ini juga dapat menjadi sumber pendapatan untuk masyarakat setempat, ” tutur Tri.

Tidak hanya pada fokus pembangunan lanjut Tri, TMMD ini juga melakukan penyuluhan dari para anggota TNI yang memaparkan untuk Penyuluhan bela negara, wawasan Kebangsaan, Pelayanan Kesehatan, Pertanian, Pendidikan juga pengarahan untuk para pegawai ASN lingkup Pemerintah Kota Bekasi di Kecamatan Jatiasih dan Kelurahannya. (prima). 

Pos terkait