Camat Bekasi Selatan Kerahkan Tim Opsir PBB untuk DTD ke Warga

Bekasi – Upaya meningkatkan Penadapatan Asli Daerah (PAD) yang menjadi kewenangan Kecamatan, Kecamatan Bekasi Selatan Kota Bekasi terus berupaya sekuat tenaga untuk memaksimalkan.

Camat Bekasi Selatan Kota Bekasi Tadjudin mengatakan seluruh aparutur yang ada di Kelurahan di bagi habis untuk terjun langsung ke masyarakat guna menyampaikan ke warga di Bekasi Selatan atau menagih langsung kewarga Door to Door (DTD) di jam kerja.

“Di luar jam kerja pun seperti Sabtu, Minggu mereka melakukan opsir ke RW dan ke warga langsung, supaya tagihan PAD yang ada di Kecamatan Bekasi Selatan bisa di maksimalkan, semua kita libatkan tanpa terkecuali, setiap Kepala Seksi, ASN, TKK, kita bagi  tugas ke warga kapan mau bayar, ” ucap Tadjudin usai rapat peningkatan target PAD, Rabu (24/10/2018).

“Tadjudin menambahkan untuk kesulitan, dimana kesulitan itu seperti dimana rumah tersebut sudah di sewakan, atau tidak ada fisiknya lagi, atau rumahnya kosong, kita pasang stiker agar pemiliknya menghubungi nomor wajib pajak, yang kita buat di dalam stiker tersebut,” tambahnya.

Untuk  itu, kata dia, target PAD dari Kecamatan Bekasi Selatan kurang lebih Rp 24 Miliyar, dengan sisa waktu yang kurang lebih dari 60 hari ini Kecamatan Bekasi Selatan terus memaksimalkan pencapaian target PAD.

“Tadi pun sudah saya sampaikan di saat rapat tadi kepada seluruh Lurah yang berada di Kecamatan Bekasi Selatan, supaya lebih di tingkatkan lagi kinerjanya, agar kita bisa memperoleh hasil yang memuaskan, ” paparnya.

Seraya menambahkan dari dua belas Kecamatan, Kecamatan Bekasi Selatan mendapat peringkat sembilan se-Kota Bekasi, Tadjudin berharap sampai akhir tahun ini bisa mencapai 100 persen. (triadi).

Pos terkait