Banyak Baliho & Spanduk Masih Ditemukan Paslonkada di Kota Bekasi.

Bekasi – Meski telah memasuki tahapan masa tenang kampanye di Pilkada serentak 2018. Namun alat peraga kampanye pasangan calon kepala daerah (Paslonkada) yang bertarung di Kota Bekasi masih belum diturunkan.

Pantauan Teropong Indonesia.com, sejumlah titik masih terpasang foto kandidat calon kepala daerah berukuran besar “bilboard” yang terpasang di titik- titik strategis Kota Bekasi, seperti di Depan Lapangan Multiguna Juanda, jalan Hasibuan dan Simpang Alun – Alun Bekasi Timur.

Menyikapi hal tersebut, ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Jawa Barat, Herminus mengatakan, pihaknya akan melakukan penertiban segera.

“Jawa Barat kan luas, nanti akan dibersihkan,” kata Herminus ketika dimintai tanggapan melalui telepon selulernya Senin, (25/6/2018).

“APK (Alat Peraga Kampanye) apapun bentuknya, termasuk spanduk atau baliho ucapan lebaran, mulai hari ini kita diberikan waktu untuk menertibkannya,” tambahnya.

Diterangkannya, pihaknya telah menghimbau kepada paslon dan tim sukses untuk menertibkan sendiri APK tersebut, tapi nyatanya masih banyak saat ini terpasang dipublik.

“Memang butuh waktu, karena banyak yang terpasang. Semua APK akan ditertibkan, sepanjang ada foto dan tulisan nama kita bersihkan dahulu,” tandasnya (norton).

Pos terkait